Merajut Kebersamaan, Kapolres Ajak Awak Media Main Gaple Bersama

Posted by : kejorati Mei 23, 2025 Tags : Kapolres Bengkulu selatan

BENGKULU SELATAN – Sebagai upaya menjaga tali silaturahmi dan komunikasi yang baik antara Kepolisian Resor Bengkulu Selatan dengan para awak media, Kapolres Bengkulu Selatan AKBP Awilzan, S.I.K, M.H menggelar Permainan Gaple Bersama, Kamis Malam (22/05/2025).

Kegiatan yang digelar di salah satu rumah Anggota Polri tersebut, berjalan dengan lancar, terlihat suasana hangat dan kebersamaan begitu terasa antara insan pers dengan anggota Kepolisian.

Dalam kesempatan tersebut Kapolres Bengkulu Selatan AKBP Awilzan, S.I.K, M.H mengungkapkan, dengan suasana yang santai dan penuh keakraban, kegiatan ini diharapkan dapat mempererat hubungan dan komunikasi yang baik antara awak media dan Kepolisian.

“Melalui kegiatan ini kita berharap, dapat menjadi sarana menciptakan keakraban dan menjadi bentuk sinergisitas antara Polri dengan Insan Pers,” terang Kapolres.

Kapolres juga berpesan kepada seluruh awak media untuk selalu bekerja sama dan menjaga komunikasi dengan Kepolisian dalam hal menyampaikan informasi yang mendidik, memberikan informasi yang berdasarkan fakta dan juga membantu Kepolisian memberikan edukasi akan pentingnya menjaga Kamtibmas kepada masyarakat.

RELATED POSTS
FOLLOW US